Unit Kegiatan Mahasiwa (UKM) Persaudaraan Setia Hati (PSHT) Untag Surabaya berhasil mendapatkan 12 medali di Kejuaraan Pencak Silat Terbuka Paku Bumi Open Championship VIII 2020 Internasional . Kejuaraan tersebut bertempat di GOR Laga Tangkas, Bogor selama 3 hari (28/02-01/02/2020).
Kejuaraan Pencak Silat Terbuka Paku Bumi Open Championship VIII 2020 Internasional merupakan kejuaraan antar pelajar SD, SMP,SMA, dan Mahasiswa Tingkat Nasional Asia dan Eropa . Peserta yang mengikuti kejuaraan tersebut ada 2500 atlit.
Vera Febriyanti salah satu atlit UKM PSHT Untag Surabaya menjelaskan, bahwa untuk kejuaraan tersebut, UKM PSHT telah mempersiapkan diri dengan latihan rutin dan bersungguh-sungguh sebelum kejuaraan dilaksanakan.
“Banyak sekali persiapan yang dibutuhkan psht untag Surabaya menjelang kejuaraan, salahsatunya kita latihan fisik seminggu 3 kali, untuk hari minggu kita jogging ke KONI dan dilanjutkan latihan,” ujar Vera.
Mahasiswa semester 4 Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik itu juga menambahkan, bahwa ada kendala yang terjadi sebelum kejuaraan dimulai, salah satunya tidak ada pelatih.
“Untuk kendala seperti cidera alhamdulliah tidak ada,tapi salah satunya kendala yang kita alami adalah tidak adanya pelatih, jadi untuk latihanya kita sendiri, saling sharing ke anggota baru,” tambah Vera.
Tidak hanya itu, atlit cantik asal Bojonegoro tersebut juga mengatakan sangat bersyukur atas pencapainya setelah beberapa kali mengikuti dan berprestasi dalam kejuaaraan nasional maupun internasional , serta membawa nama baik universitas melalui hobby.
“Pencak silat memang hobby saya dari kecil, selain menjadi kesenangan juga disisi lain dapat membawa saya berprestasi saat ini, dan alhamdulillah saya sangat bersyukur kepada Allah,orangtua, saya bangga dan tidak menyangka bisa sampai sejauh ini”, ungkap Vera
Lebih lanjut Vera menaruh harapan yang besar kepada UKM PSHT Untag Surabaya untuk terus berprestasi dan berharap pihak universitas agar terus mendukung kegiatan UKM.
“Semoga PSHT Untag Surabaya lebih banyak lagi prestasi yang dicapai. Selain itu, saya berharap kepada universitas memberikan pelatih sendiri untuk selalu mendukung penuh kegiatan yang kami lakukan, baik yang bersifat kompetisi atau latihan rutinan,.” tutup Vera.
Adapun nama-atlit yang berhasil mendapatkan juara :
Juara 1 medali emas :
1. Muhammad Mifthakhul Wahid, Kategori Tanding Dewasa Putra Kelas B, Parodi Teknik Informatika
2. Muhammad Nur Cholis , Kategori Tanding Dewasa Putra Kelas D, Prodi Teknik Mesin
3. M. FIKO ZULI SAPUTRA , Kategori Tanding Dewasa Putra Kelas B, Prodi Manajemen
4. Siti Nurul Aini, Kategori Tanding Dewasa Putri Kelas A, Prodi Manajemen
5. Vera Febriyanti , Kategori Tanding Dewasa Putri Kelas B, Prodi Ilmu Komunikasi
Juara 2
1. Alissa Haslindatus Zafirah Kategori Tanding Dewasa Putri Kelas , Prodi Administrasi negara
2. Lilik tri cahyo,Kategori Tanding Dewasa Putra Kelas A, Prodi konomi pembangunan
3. Sudharto, Kategori Tanding Dewasa Putra Kelas D, Prodi teknik mesin
4. Jerry Yulianto, Kategori Tanding Dewasa Putra Kelas A, Prodi manajemen
Juara 3
1. Junenho susanto putra,Katogori Tanding Dewasa Putra kelas C,Prodi Teknik informatika
2. Abu hasan r, Kategori Tanding Dewasa Putra kelas B, Prodi manajemen
3. Moch. Alif wibawanto, Kategori Tanding Dewasa Putra Kelas D, Parodi Ilmu komunikasi
(Anggita)
Sistem ini meliputi Sistem Alumni, Pencarian Lowongan Kerja Dan Pengajuan Beasiswa.
Login dan password yang digunakan adalah yang login yang digunakan di akses sistem akademik Untag Surabaya (sim.untag-sby.ac.id). Hal tersebut berlaku juga untuk para alumni yang telah terdaftar di Untag Surabaya
© 2016 Business_Blog. All rights reserved | Template by W3layouts